Menjenguk Pak Basri
Akhir-akhir ini Pak Basri (Kyai Basri) yang sehari2nya sebagai pimpinan "Internasional Islamic School" di Juwiring, Klaten ini agak terganggu dalam masalah kesehatan. Keadaan tersebut membuat sahabat2 beliau (termasuk pimpinan pondok Pabelan & mbak Ambar) cemas n menjenguk tuk memastikan perkembangan keadaan beliau. Beberapa waktu yang lalu Pak Rajasa n mbak Mang juga menyempatkan diri mengunjungi beliau. Alhamdulillah beliau tampak mulai membaik, bahkan cerita nostalgia, gurau canda yang membuat tawa meledakpun selalu beliau lontarkan. Pak Pasri adalah alumni seangkatan Pak Rajasa. Sebagai alumni angkatan periode awal2, tentu bisa dihitung dengan jari berapa n siapa saja sehingga keakraban juga terjalin dengan sangat akrab. Tampak foto: (atas kiri) Pak Basri n istri. Foto sebelah (atas kanan) adalah foto nostalgia Pak Basri yang sedang santai di kamar samping masjid.
Foto samping kiri ini adalah: Pak Sarbini n istri, tinggal di Sleman yang juga alumni seangkatan Pak Basri n Pak Rajasa. Istri pak Sarbini yang akrab dipanggil mbak Haroh (Jauharoh) juga alumni (kakak kelas pak Sarbini, tapi umur beliau jauh lebih muda). Mereka bersama-sama Pak Rajasa mengunjungi Pak Basri. Berbeda dengan Pak Rajasa yang telah beberapa kali bertemu n berkontak dengan Pak Basri, Pak Sarbini baru saat ini bertemu (setelah sekitar 20an tahun yang lalu). Terbayang gimana serunya pertemuan mereka. Angera dalam kesempatan ini turut memanjatkan doa, modah2an kesehatan Pak Basri kembali pulih sehat wal-afiat. Amin. f/
Label: Berita/Tukar Kabar Alumni
3 Komentar:
Semoga Ust Basri segera diberi kesembuhan, sehingga bisa kembali menjalankan tugas-tugas mulia. Selain memimpin pesantrennya, (kalau tidak salah) beliau juga salah satu anggota Badan Wakaf Pondok Pabelan yang sangat aktif menjalankan tugas dan wewenangnya. /ab
Jiwa kepemimpinan Pak Basri sudah nampak ketika dulu menjadi ketua OPP pada th 1973/74.Semoga cepat sembuh dan bisa memimpin kembali lembaga pendidikannya dg baik./rm
Kita berdoa tuk Pak Basri, mudah2an keadaan bliau skrg makin membaik, amin. Trm ksh ab n Pak Raj setia tengokin angera. (fatra)
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda