Jumat, Desember 16, 2011

Kebahagiaan di Cilacap




Pada hari yang berbahagia itu (3/12/11), kota Cilacap berubah jadi sangat meriah, penuh senyum terkembang dan wajah ceria bahagia. Hantaran  doa penuhi semua sudut kota. Ada pasangan yang  berbahagia, tak lain putri dari kanda kita Soleh Hasan dan Umi Saidah. Para alumni datang memberikan selamat, restu dan sejuta doa: semoga mempelai selalu dalam "mawaddah wa rahmah", bahagia abadi selamanya sampai akhir hayat di kandung badan, amin...


Para alumni datang dari berbagai penjuru kota, mulai Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah sampai Yogyakarta, mulai dari pimpinan Pondok Pesantren Pabelan sampai alumni biasa. Semua tumpah ruah di kota tentram Cilacap. Jadilah acara pernikahan dan resepsi bak acara reuni alumni. Cilacap seolah memiliki kekuatan magis luar biasa. Kekuatan itu berupa kebersamaan, persaudaraan dan silaturrahmi yang tak pernah lekang oleh naik turun cuaca.


Kekuatan itu bahkan dapat mengalahkan hiruk pikuk -  padat kesibukan yang tak tak terbatas. Kekuatan itu akan selalu terpelihara dan akan menyatukan semua alumni. Kekuatan itu telah membuktikan dirinya melalui foto-foto ini.










Tampak foto alumni yang istirahat....
Pondok Pabelan telah menempa alumni-laumni  terbiasa dan adaptif dengan keadaan apa pun.







Angera mengucapkan:
SELAMAT BERBAHAGIA
UNTUK KEDUA MEMPELAI
&
UNTUK KANDA KITA:
SOLEH HASAN-UMI SAIDAH

SEMOGA MENJADI KELUARGA MAWADDAH WA RAHMAH, AMIN

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda